Rahasia Pelayanan Bisnis Restoran untuk Memuaskan Pelanggan

Pelayanan jadi faktor penting dalam usaha restoran untuk memastikan kepuasan pelanggan. Kecepatan pelayanan menjadi bagian dari kepuasan konsumen yang perlu dicapai. 

Demi mempercepat layanan ini Anda bisa menggunakan Majoo yang terbaik di kelasnya aplikasi kasir. Mengapa aplikasi kasir? Saat ini aplikasi kasir menyediakan fitur manajemen meja atau ruangan sehingga mempermudah kinerja karyawan. 

Aplikasi kasir tak hanya memudahkan transaksi tetapi sampai dengan manajemen restoran. Selain mempercepat pelayanan dengan aplikasi kasir, apalagi yang bisa Anda lakukan? 

Tips Meningkatkan Pelayanan dalam Bisnis Restoran

Sebagai pemilik restoran Anda tidak bisa lepas tangan, sesekali datang mengecek dan berperan sebagai konsumen perlu dilakukan. Langkah ini akan membantu Anda untuk mengetahui apakah pelayanan yang diberikan oleh karyawan sudah cukup memuaskan. 

Jika belum, Anda segera mengetahui bagian mana saja yang harus diimprovisasi. Nyamannya pelayanan yang diberikan oleh karyawan akan memajukan restoran Anda karena kepuasan pelanggan akan membuat mereka menjadi konsumen yang loyal. 

Berikut ini beberapa tips untuk meningkatkan pelayanan restoran yang bisa dilakukan. 

  1.  Memberikan Sambutan kepada Konsumen

Setiap pelanggan yang datang ke restoran akan lebih baik untuk diberikan sambutan yang ramah. Tempatkan server di bagian pintu untuk bisa sigap dalam memberikan pelayanan pertama terhadap konsumen. 

Setelah memberikan sambutan, karyawan bisa memberikan pengarahan kepada konsumen ke tempat duduk mereka. Tawarkan terlebih dahulu sesuai dengan area yang diinginkan dan berapa tempat duduk yang dibutuhkan sesuai dengan jumlah konsumen. 

Langkah ini akan membuat pelanggan merasa diistimewakan dan mereka yang baru pertama kali datang tidak perlu bingung untuk memilih tempat duduk. 

  1. Memahami Menu dengan Baik 

Satu hal yang seringkali terlewatkan adalah soal karyawan yang belum menguasai jenis menu. Menawarkan menu adalah bagian dari pelayanan yang sangat vital. Karyawan harus pandai dalam menawarkannya terutama jika Anda memiliki menu yang harus di up selling. 

Karyawan juga harus pandai dalam mendeskripsikan menu, bahan yang digunakan. Terutama jika terdapat pelanggan yang memiliki alergi terhadap bahan makanan tertentu. Jadi lebih baik berikan pertanyaan jika pelanggan memiliki alergi sebelum menawarkan menu. 

  1. Karyawan Harus Peka dengan Kenyamanan Pelanggan

Sebuah restoran harus memberikan kenyamanan, khususnya jika kebetulan terdapat rombongan yang sudah reservasi. Beberapa kenyamanan yang harus diperhatikan adalah soal temperatur bahkan tingkat suara musik. 

Kebersihan jendela pun harus dikontrol secara rutin. Anda akan menyediakan makanan, tentu tempat yang kotor akan membuat kenyamanan pelanggan berkurang. Tawarkan juga meja khusus untuk anak kecil dan bantu lansia untuk mendapatkan tempat duduk yang nyaman. 

  1. Jangan Bekerja saat Pelanggan Makan 

Sangat mengganggu jika karyawan tiba-tiba menyapu di dekat pelanggan yang sedang makan atau sedang bercakap-cakap. Kegiatan bersih-bersih harus dilarang ketika pelanggan sedang menikmati waktu mereka. 

Hal ini setidaknya harus diterapkan dalam Standar Operasional Prosedur (SOP). Tujuannya agar karyawan selalu mengingat pelayanan seperti apa yang membuat pelanggan nyaman selain harus ramah. 

  1. Manajemen Keluhan Pelanggan yang Benar

Perlu juga untuk memberikan informasi kepada pelanggan mengenai kritik dan saran dari mereka. Keluhan pelanggan ini tentu harus dikelola dengan baik sehingga bisa diterapkan untuk strategi pelayanan yang baik berikutnya. 

Apabila pelanggan mengeluh secara verbal, sebaiknya dengarkan sampai tuntas. Baru setelah itu Anda bisa meminta maaf dan mengambil langkah untuk membuat mereka lebih nyaman. Contohnya seperti memberikan voucher atau bernegosiasi dengan keinginan mereka. 

  1. Segera Clear Up untuk Menjaga Kebersihan

Membersihkan ruangan ketika konsumen masih menikmati makanan memang dilarang. Namun segera setelah konsumen keluar dari area restoran, karyawan harus segera melakukan clear up

Tujuannya adalah supaya area restoran dalam keadaan bersih, pelanggan baru pun bisa langsung memilih tempat duduk mereka. Manajemen clear up harus dilakukan dengan cepat walaupun restoran sedang ramai. 

Apabila Anda menerapkan semua tips ini dengan benar maka pelanggan akan lebih cepat puas. Kemungkinan mereka untuk datang kembali pun lebih tinggi yang berdampak baik untuk reputasi restoran Anda. 

Jangan lupa juga manajemen pelayanan restoran ini sebaiknya dibuat SOP supaya karyawan jadi lebih mudah untuk belajar dan menerapkannya. 

Leave a Comment