Qur’an Kudus Versi Digital

Qur’an Kudus atau Qur’an Pojok adalah sitilah yang dinisbatkan pada Qur’an yang memiliki ciri sebagai berikut:

Ciri-Ciri Qur’an Pojok

  1. Setiap halaman terdiri dari 15 baris
  2. Setiap juz terdiri 20 halaman atau 10 lembar. Kecuali juz 1 terdiri 21 halaman karena ada Surat Al-Fatihah, dan juz 30 terdiri 23 halaman karena banyak kalimat Basmallah-nya.
  3. Qur’an ini berisi 604 halaman. Dengan rincian 20 halaman x 30 juz = 600 + 4 (tambahan halaman di juz 1 dan 30)
  4. Jika Surat Al-Fatihah diberi nomor 1, Surat Al-Baqoroh hingga ayat lima diberi nomor 2, maka halaman akhir Surat An-Naas ada di halaman 604. Penomoran ini yang biasa digunakan oleh Quran Beirut atau Quran dari Arab Saudi (Mushaf Madinah). Akhir juz 1 (Al-Baqoroh ayat 141) ada di halaman 21.
  5. Jika Al-Fatihah diberi nomor 0, Surat Al-Baqoroh hingga ayat lima diberi nomor 1, maka halaman akhir Surat An-Naas ada di halaman 603. Penomoran ini seperti Al-Quran Al-Quddus terbitan Ma’had Tahfidh Yanbu’ul Quran Kudus. Akhir juz 1 (Al-Baqoroh ayat 141) ada di halaman 20
  6.  Jika Al-Fatihah diberi nomor 2, Surat Al-Baqoroh hingga ayat lima diberi nomor 3, maka halaman akhir Surat An-Naas ada di halaman 605. Penomoran ini seperti Alquran Ayat Pojok terbitan Menara Kudus. Akhir juz 1 (Surat Al-Baqoroh ayat 141) ada di halaman 22.

Penerbit Qur’an Pojok

Mushaf “Ayat Pojok” disebut juga “Quran Bahriyah”, karena penerbit pertama kali jenis ayat pojok adalah “Bahriyah”, di Istambul, Turki. Sedangkan di Indonesia, penerbit yang pertama kali menerbitkan Quran ayat pojok adalah Penerbit Menara Kudus. Percetakan dari Kudus ini mengkopi mushaf penerbit di Turki lalu menerbitkannya sendiri.

Penerbit “Mujamma’ Malik Fahd” di Madinah juga menggunakan ayat pojok, dengan penulis khoth yakni Utsman Thoha, seorang kaligrafer dari Syiria, mushaf ini disebut Mushaf al-Madinah an-Nabawiyah. Bedanya, kalau Mushaf Madinah (dan juga mushaf Mesir umumnya) memakai Rosm Utsmani, sedangkan mushaf Bahriyah dari Istambul Turki menyesuaikan Rosm Utsmani dengan imlai’ bahasa Arab.

Rumus Mencari Halaman Juz di Qur’an Pojok

 Jika Suat Al-Fatihah diberi nomor 1, Surat Al-Baqoroh hingga ayat lima diberi nomor 2 (Penomoran ini yang biasa digunakan oleh Quran Beirut atau Quran dari Arab Saudi atau Mushaf Madinah).
Rumusnya mencari halaman juz = (juz yang dicari x 2) – 2, lalu hasil akhir diberi akhiran angka 2.
atau (juz yang dicari + juz yang dicari) – 2, lalu hasil akhir diberi akhiran angka 2

Download Qur’an Kudus Versi Digital

Sementara ini, Qur’an Kudus versi digital baru berupa bentuk PDF. Belum diubah dalam bentuk aplikasi java/android/desktop atau platform lainnya. Jika berminat, silahkan download melalui link di bawah ini:

Download Qur’an Rosm Utsmani Format Java

Di bawah ini adalah qur’an digital mushaf rosm Utsmani format Java. Qur’an ini saya buat menggunakan Ubuntu 18.04. Insya Allah bisa digunakan pada sistem operasi Windows, Linux, dan OS lainnya yang support Java. Sedangkan untuk versi onlinenya bisa diakses di sini.

quran rosm utsmani
quran rosm utsmani

Link downloadnya adalah sebagai berikut:

  1. Download Qur’an Mushaf Rosm Utsmani (Via Archive.org)
Referensi: Battle of uhud, Kaskus dan Azzamhafidz, yukcintaQur’an

Penulis
Ahmad Budairi

6 thoughts on “Qur’an Kudus Versi Digital”

Leave a Comment