Eksperimen sederhana yang bisa dilakukan di rumah membantu anak-anak memahami dasar-dasar ilmu pengetahuan. Salah satu dasar ilmu pengetahuan adalah tentang sifat-sifat udara. Bagaimana sifat udara? eksperimen tisu dalam air tapi tak basah ini akan menjelaskannya.
Alat dan Bahan Tisu dalam Air tapi Tak Basah
- Baskom besar
- Air secukupnya
- Gelas transparan
- Tisu secukupnya
Langkah-langkah Percobaan Tisu dalam Air tapi Tak Basah
- Isi baskom dengan air hingga penuh
- Masukkan tisu ke dalam gelas, rapikan hingga menyentuh dasar gelas
3. Balik dan masukkan gelas berisi tisu ke dalam baskom berisi air dengan posisi tegak lurus
4. Pastikan ketinggian air sejajar dengan ketinggian dasar gelas yang telah berisi tisu
5. Tahan dasar gelas hingga beberapa lama
6. Angkat gelas berisi tisu dengan cepat
7. Perhatikan bahwa tisu yang berada dalam gelas tidak basah meski gelas terendam air hingga penuh
8. Kini lakukan eksperimen perbandingan dengan memasukkan gelas berisi tisu dalam posisi terbalik ke dalam bak berisi air secara tegak lurus.
9. Miringkan dan angkat gelas pelan-pelan, akan terlihat gelembung udara di sekitar mulut gelas
10. Periksa tisu dalam gelas, kini ia basah bukan?
Penjelasan Eksperimen Sederhana Tisu dalam Air tapi Tak Basah
Udara bersifat mengisi ruang, memiliki volume namun keberadaannya tidak dapat dilihat seperti halnya zat padat dan cair yang bisa dilihat dengan jelas. Eksperimen sederhana kali ini menjelaskan tentang sifat udara yang mengisi ruang.
Pada eksperimen pertama, tisu tidak basah meski gelas direndam dalam air hingga setinggi gumpalan tisu dalam dasar gelas. Mengapa? Sebab gelas tersebut selain berisi tisu juga berisi udara. Udara menahan air masuk ke dalam gelas sehingga tidak membasahi tisu.
Pada eksperimen perbandingan, saat gelas ditarik keluar dari baskom berisi air dengan posisi miring, gumpalan tisu di dalamnya tampak basah. Hal ini terjadi karena saat gelas dimiringkan udara dalam gelas keluar sedikit demi sedikit yang dibuktikan dengan adanya gelembung. Saat udara keluar dari gelas, ruangnya terisi sedikit demi sedikit oleh air dalam baskom.
Meski tidak terlihat, udara menempati ruang dan eksperimen sederhana ini membuktikan keberadaannya. Mudah bukan melakukan berbagai percobaan ilmiah dengan alat dan bahan yang ada di rumah? Tetap semangat belajar dan temukan eksperimen-eksperimen sederhana lainnya.