Kenalan sama Amilum yuk! Amilum adalah zat pati yang biasanya terkandung pada karbohidrat. Karbohidrat sendiri merupakan zat penting yang ada di makanan sehari-hari. Makanan yang mengandung karbohidrat terasa enak dan mengenyangkan. Rasa enak ini salah satunya disebabkan oleh Amilum yang merupakan bagian dari pembuat rasa manis nan lezat.
Selain membuat makanan terasa lezat, fungsi lain dari amilum juga sebagai bahan perekat. Selain itu, makanan yang mengandung Amilum dapat memberi energi yang besar untuk tubuh loh. Mau tahu makanan apa saja yang mengandung amilum? Ayo cari dimana amilum pada bahan makanan yang ada di rumah dengan melakukan eksperimen sederhana ini!
Alat dan Bahan Eksperimen Sederhana – Dimana Amilum?
- Betadine
- Bahan makanan yang akan di uji (dipercobaan kali ini menggunakan 6 bahan yang berbeda)
- Air
- Gelas bening
- Sendok
Petunjuk Pengerjaan Eksperimen Sederhana – Dimana Amilum?
1. Siapkan alat dan bahan Eksperimen Sederhana – Dimana Amilum
2. Masukkan tiap bahan makanan yang akan diuji ke dalam gelas. 1 bahan 1 gelas. Disini menggunakan pisang, nasi, tempe, alpukat, agar-agar dan tepung terigu. Gunakan bahan makanan apapun yang dapat ditemui di rumah. Tidak harus sama persis dengan alat dan bahan yang digunakan di eksperimen ini
3. Haluskan makanan yang ada pada gelas dan tambahkan sedikit air
4. Teteskan 3-5 tetes betadine ke tiap gelas uji
5. Aduk dengan menggunakan sendok
6. Amati perubahan warna betadine yang diteteskan pada masing-masing gelas
Penjelasan Eksperimen Sederhana – Dimana Amilum?
Betadine memiliki reaksi berubah warna menjadi pekat (keunguan, kebiruan, kehitaman) pada bahan makanan yang mengandung amilum. Semakin gelap perubahan warnanya maka semakin banyak kandungan amilum yang terkandung. Pada agar-agar dan tempe tidak terjadi perubahan warna betadine sama sekali hal ini mungkin saja disebabkan karena tidak adanya zat yang bereaksi pada betadine. Pada pisang, terjadi sedikit perubahan warna kepekatan yang berarti memiliki kandungan amilum dalam jumlah sedikit. Pada Alpukat, yang terjadi adalah warna betadine menghilang. Hal ini dapat terjadi akibat kandungan vitamin C yang dimiliki oleh buah alpukat. Sedangkan pada nasi dan tepung terigu perubahan warna betadine sangat pekat. Hal ini menunjukkan bahwa kandungan amilum pada nasi dan tepung terigu sangat tinggi.
Sudah ketemu bukan dimana amilum berada? amilum berada sedikit di dalam pisang dan cukup banyak di nasi dan tepung terigu. Kalau di rumahmu amilum ada dimana ya?