Laravel; Mengubah Format Tanggal Menjadi Timestamp

Membuat website menggunakan framework laravel sangat terbantru dengan adanya ekstensi yang telah disediakan. Salah satu ekstensi yang sangat membantu adalah Carbon yang dapat digunakan untuk memberi perlakukan pada tanggal dan waktu. Mengubah format tanggal menjadi timestamp menggunakan Carbon sangatlah mudah untuk dilakukan.

Katakanlah kita memiliki tanggal dengan format Y-m-d dan ingin mengubahnya menjadi timestamp maka dapat dilakukan menggunakan Carbon tersebut.

Tanggal Dari String

Misalnya kita memiliki data tanggal berupa string dengan format Y-m-d berikut: 2022-07-14. Kita bisa mengubahnya menjadi timestamp dengan cara berikut:

$date = '2022-07-14';
$timestamp = Carbon::make($date)->timestamp;

Tanggal yang sudah diubah menjadi timestamp bisa digunakan untuk mengisi field created_at atau updated_at yang digenerate otomatis saat menjalankan migration.

Tanggal Dari Kueri POST Request

Mengirim data tanggal melalui POST Request sangat sering dilakukan. Salah satunya adalah untuk memberikan keleluasaan pengguna mengatur tanggal transaksi yang sedang dilakukan. Misalnya saja saat mengisi transaksi pembelian yang diijinkan untuk memasukkan data pembelian sebelumnya atau backdate.

Contoh: trx_date digunakan sebagai key untuk menandai tanggal transaksi yang dikirim melalui POST Request. Maka cara untuk mengubah tanggal transaksi menjadi timestamp adalah sebagai berikut.

$date = $request->trx_date;
$timestamp = Carbon::make($date)->timestamp;
Photo of author

Ahmad Budairi

Ahmad Budairi, S.Pd. | Seorang Web Developer sekaligus kader Gerakan Pemuda Ansor yang sangat suka menulis artikel. Saya di sini akan lebih banyak menulis seputar Laravel, vue, vuetify, inertiajs, dan hal lain yang berhubungan dengan web development.Kontak: budairi.contact[et]gmail[dot]com